WASPADA ANCAMAN VIRUS H1N1 ...!
jaga kesehatan dan kebersihan lingkungan sekitar anda

Rabu, 18 Mei 2011

Bali Pacu Ekspor Ikan Kerapu

Ekspor hasil perikanan Bali, terutama ikan kerapu, ke China, Jepang dan Korea, selama delapan bulan tahun ini, naik baik dalam volume maupun devisanya.

Perdagangan luar negeri khusus ikan kerapu dari Bali menghasilkan devisa 6,4 juta dolar AS selama Januari-Agustus 2009, kata Kasubdin Perdagangan Luar Negeri Disperindag Bali, Ni Wayan Kusumawathi di Denpasar, Sabtu.

Perolehan tersebut mengalami peningkatan hingga 66 persen dari periode yang sama 2008 yang hanya 3,8 juta dolar AS. Volume perdagangannya juga naik 35 persen dari 1.244 ton Januari-Agustus 2008 menjadi 1.6460 ton selama delapan bulan pertama 2009.

Sedangkan ikan jenis lainnya menghasilkan devisa 4,1 juta dolar AS bertambah 69 persen jika dibandingkan Januari-Agustus 2008 hanya 2,4 juta dolar AS. Khusus ikan kerapu berapa pun ada persediaan akan laku ke pasaran ekspor, kata Kusumawathi.

Sektor perdagangan luar negeri khusus di bidang perikanan Bali masih memiliki pangsa pasar cerah apalagi ikan tuna segar maupun yang sudah dibekukan, laku di pasaran, terutama ke negeri matahari terbit maupun ke Amerika Serikat.

Total hasil perdagangan ikan laut yang merupakan salah satu andalan ekspor nonmigas Bali ini, sebesar 70,7 juta dolar AS atau meningkat 11 persen dari periode sebelumnya 63,3 juta dolar AS.

Kusumawathi mengatakan, perdagangan sektor perikanan memiliki andil 22,7 persen dari seluruh nilai ekspor aneka barang nonmigas Bali yang mencapai 310 juta dolar AS selama delapan bulan pertama 2009, turun 19 persen dari periode sama 2008 yang sebesar 387 juta dolar AS.

Sektor perikanan membantu dalam pengumpulan devisa negara dari Bali, sebab hasil perdagangan luar negeri dari aneka kerajinan buatan masyarakat daerah ini dan usaha industri kecil berkurang ke pasaran ekspor.

Devisa dari usaha industri kecil hanya 109,4 juta dolar AS selama Januari-Agustus 2009, berkurang 18 persen dari periode sama 2008 mencapai 134 juta dolar AS. Hasil kerajinan merosot 31 persen dari 188 juta dolar AS menjadi 128 juta dolar AS dalam periode yang sama.

1 komentar: