WASPADA ANCAMAN VIRUS H1N1 ...!
jaga kesehatan dan kebersihan lingkungan sekitar anda

Senin, 16 Mei 2011

Delapan Spesies Ikan Karang Baru Ditemukan di Bali

MANGUPURA

Selain memiliki keragaman jenis terumbu karang, perairan Bali juga memiliki beragam jenis ikan karang.
Hasil Marine Rapid Assessment Program (MRAP) atau program pemetaan laut secara cepat pada 33 titik di perairan sekitar Bali menemukan adanya delapan spesies ikan karang baru.
Program pemetaan laut yang dibiayai Lembaga Bantuan Pembangunan Internasional Amerika (USAID) mendeteksi sekitar 952 jenis ikan karang di perairan Bali.
Direktur Program Kelautan Conservancy International (CI) Indonesia Ketut Sarjana Putra mengatakan jika dilihat berdasarkan indeks jenis ikan karang, Bali memiliki sekitar 1125 jenis ikan karang dan 8 diantaranya belum terkonfirmasi.
”kalau dihitung berdasarkan indeks jenis ikan karang di wilayah Indo-pasific bahwa Bali itu memiliki lebih dari 1125 jenis ikan karang, karena tidak semua diving kita bisa mencatat keseluruhan” jelas Ketut Sarjana Putra saat ditemui Indosmarin.com, Kamis (12/5).
Disisi lain Sarjana Putra mengaku sangat kecewa, sebab dari sekitar 350 jam tim pemetaan melakukan penyelaman hanya menemukan 3 ikan hiu, 3 ikan napoleon dan 2 Ikan Karapu Sunu. Kondisi ini menandakan bahwa Bali telah mengalami over fishing atau penangkapan ikan secara berlebihan. Padahal bagi penyelam ketiga ikan tersebut merupakan target ikan yang selalu dinanti-nanti untuk dilihat selama di laut.
Sarjana Putra berharap dengan adanya hasil pemetaan ini, pemerintah provinsi Bali segera menetapkan kawasan zonasi atau pemetaan Bali untuk melindungi keragaman hayati yang ada di perairan Bali.(Mul/Gen)

sUMBER : Indosmarin.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar